Warning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /home/u327383418/domains/patroli.co/public_html/wp-content/themes/newsup/inc/ansar/hooks/hook-index-main.php on line 108

PATROLI.CO, DHARMASRAYA – Calon Bupati Dharmasraya nomor urut 1 Panji Mursyidan,SE.,MM yang berpasangan dengan calon wakil bupati Yosrizal,S.Sos (Panji-Yos) melaksanakan kampanye perdana dibanjiri masyarakat di Tiumang dan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Sabtu (26/9/20).

Di lokasi terpisah, Cabup Panji turun di dua titik yaitu di Jorong Sekar Makmur dan Koto Hilalang 2, Nagari Sungai Langkok Kecamatan Tiumang dari pukul 14.00 sampai dengan pukul 18.00 WIB. Sedangkan, Cawabup Yosrizal turun di Koto Beringin, Tarantang, Tiumang, dan malam pada pukul 20.00 WIB.

Panji-Yos bersamaan pertemuan terbatas bersama tokoh masyarakat Pulau Punjung di Sungai Kambut.

Pertemuan sebagai perhatian dari pemimpin yang akan memperjuangkan masyarakatnya khususnya di Sungai Langkok Tiumang yang medambakan infrastruktur dasar.

Tokoh masyarakat Tiumang, Suparto mengatakan medatangi dan mengenal masyarakat merupakan modal harapan pemimpin yang memperjuangkan masyarakatnya dengan tulus dan ikhlas.

“Bagaimana mengetahui permasalahan masyarakat, jika pemimpinnya tidak hadir di tengah masyarakat. Selama ini pemimpin daerah ini tidak pernah hadir ke kampung kami ini,” kata Suparto.

Ia menilai Cabup Panji mempunyai kapasitas intelektual yang luar biasa, masih muda punya wawasan yang luas dan jaringan yang luas. Tentunya ini akan menopang bagaimana pembangunan Dharmasraya ke depan.

“Kami berharap kepada Panji-Yos, Dharmasraya mempunyai potensi yang luar bisa. Semoga dapat dibangun menjadi kabupaten yang maju, sejahtera masyarakatnya, yang damai dan masyarakat bisa merasakan kepemimpinannya,” ujarnya.

“15 tahun kami merindukan jalan poros sampai hari ini belum tercapai. Semoga bisa menjadi prioritas untuk dibangun nantinya. Kemudian, ketika sudah terpilih nantinya, jangan berhenti di sini saja, terus turun ke lapangan sehingga tau apa yang dirasakan masyarakat,” harap Suparto.

Sementara itu, pertemuan malam harinya di Sungai Kambut Pulau Punjung Panji-Yos hadir bersamaan di dampingi tim pemenangan, ibu Elviana Ketua Komite IV DPD RI, Syahrul Furqan anggota DPRD Provinsi Sumatra Barat, pertemuan yang digagas oleh Eric Nitardy, Safrudin, tokoh masyarakat, ninik mamak, tokoh pemuda Pulau Punjung

Eric sebagai orang terdekat (adik) Marlon Bupati Dharmasraya periode 2005-2010 menghimbau masyarakat agar jangan mau dibohongi dengan berita bohong, hoaks, dan mengabarkan bahwasanya Marlon mendukung SR dan tidak ada instruksi kepada orang terdekat Pak Marlon.

“Kurang rasa kemanusiaan orang yang bikin berita dan disebar di medsos, apalagi saudara saya sedang di ‘dalam’ dan mau komentar tidak bisa dan membahayakan terhadap dirinya. kita masyarakat jangan mau dibohongi, masyarakat sudah cerdas, masyarakat Dharmasraya khususnya Pulau Punjung siap bersama Panji-Yos memenangkan dan menghantarkan menuju pempimpin baru Dharmasraya Bupati dan Wakil Bupati Dharmasraya” pungkas Eric.

Reporter: Dalta (Rio)
Copyright: patroli.co 2020


Warning: Undefined variable $post in /home/u327383418/domains/patroli.co/public_html/wp-content/themes/newsup/inc/ansar/hooks/hook-index-main.php on line 117

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *