Satgas Kompi Zeni TNI Konga XXXVII-F / MINUSCA CAR Latihan Menembak di Bangui

PATROLI.CO, JAKARTA – Satgas Kompi Zeni TNI Konga XXXVII-F / MINUSCA CAR (Multidimensional Integrated Stabilization Mission in Central Africa Republic) melaksanakan latihan menembak di lapangan tembak Faca Army, Bangui, Republik Afrika Tengah, Sabtu (26/10/2019).

Komandan Satgas Kompi Zeni TNI Konga XXXVII-F / MINUSCA CAR Letkol Czi Irsad Wilyarto, S.I.P. menyampaikan, bahwa tujuan latihan tersebut untuk memelihara kemampuan dan meningkatkan ketrampilan menembak yang dimiliki peacekeepers Satgas Kompi Zeni TNI Konga XXXVII-F / MINUSCA CAR.

Latihan menembak ini sesuai dengan direktif dari Force Commander agar kemampuan prajurit dapat dipelihara secara optimal sehingga bisa melaksanakan self protection, apabila suatu saat terjadi situasi yang membahayakan didaerah penugasan, maka peacekeepers harus mampu mempertahankan dan menyelamatkan diri dari serangan.

Letkol Czi Irsad Wilyarto, S.I.P. mengatakan bahwa seluruh prajurit harus melakukan pembinaan latihan yang terarah sesuai dengan rencana latihan  dan rencana lapangan yang telah ditetapkan.

“Kemampuan menembak merupakan syarat mutlak bagi seorang prajurit TNI apalagi sedang berada di daerah misi, kemampuan tersebut harus tetap terpelihara dan semakin baik,” jelasnya.

(Asep Supena)

You May Also Like

More From Author

+ There are no comments

Add yours