Jumat Bersih, Warga Sukamanah Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan

PATROLI.CO, LEBAK – Sesuai arahan Kepala Desa (Kades) Sukamanah dalam rangka Jumat bersih warga masyarakat se-Desa Sukamanah mengadakan kerja bakti membersihkan lingkungan yang mendapat dukungan dari semua warga dan tokoh masyarakat se-Desa Sukamanah, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.

Sekdes Sukamanah, Diki Wahyudi mengatakan, Jumat bersih ini secara merata bersama Kepala Desa, jajaran desa, warga, dan awak media sekitar mengikuti kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan.

“Alhamdulillah, semua komponen masyarakat ikut dalam melaksanakan instruksi dari Kades,” kata Diki kepada Patroli.co di sela-sela kegiatan, Jumat (3/4/20).

Dikatakannya, wilayah Jumat bersih hari ini di antaranya, Kp.Babakan, Pasiranji, Umbul, Dukihkimun, Nameng, Kadubale, Nyunncung, Ciawi dan Cilangkap. Selanjuntanya, untuk Kp. Pasirturi hari Sabtu.

Di tempat terpisah, Kades Sukamanah menegaskan, kegiatan Jumat bersih ini akan dilanjutkan dengan penyemprotan disinfektan di seluruh lingkungan RT agar aman dari penyebaran virus Corona.

Sementara itu, Ketua RT 03/RW03 Kp. Nameng, Kamsin (50) yang mengikuti kegiatan Jumat bersih menjelaskan, warga melakukan kebersihan mulai dari drainase, tempat sampah, dan jalan lingkungan di Kampung Nameng yang nantinya akan disemprot ulang disinfektan oleh pemerintah desa.

Menurut Ustad Ilyas, kebersihan merupakan sebagian dari iman, oleh karena itu penting membersihkan lingkungan dan diri.

“Mudah-mudahan kita semua mendapat barokah atas kegiatan Jumat bersih di hari Jumat ini,” tuturnya.

Reporter: Baedi Muhtar
Editor: Joko P
Copyright: patroli.co 2020

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *