DPD KNPI Pandeglang Resmi Dipimpin Pujianto

PATROLI.CO, PANDEGLANG – Pujianto secara resmi menjabat pimpinan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Pandeglang Periode 2020-2023 setelah dilantik bersama 105 anggotanya yang digelar di Hotel S Rizki Pandeglang, Kamis (13/8/20).

Acara yang dilaksanakan langsung Ketua DPD Provinsi Banten, M Ali Hanafiah dengan dihadiri pula Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR- RI) dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), H R A Dimyati Natakusumah, berjalan lancar, aman, tertib dan kondusif, kendati sebelumnya pada acara Musyawarah Daerah ( Musda) organisasi yang diwakili pemuda indonesia ini sempat terjadi kisruh dan mendapat perdebatan sengit dari KNPI tandingan.

Pada kesempatan itu, M. Ali Hanafiah mengatakan, sebagai generasi bangsa peran KNPI sangat dibutuhkan dalam membangun suatu daerah kearah lebih baik.

Banyaknya potensi yang mesti digali di Kabupaten Pandeglang guna menumbuh kembangkan perekonomian pemuda.Ali Hanafiah juga berharap, KNPI dipundak Pujiyanto bisa membawa marwah baru, sehingga bisa merekonstruksi persatuan pemuda di Kabupaten Pandeglang.

“Melihat potensi yang begitu luar biasa di Kabupaten Pandeglang, mulai dari sektor pertanian, pariwisata, dan lain sebagainya, KNPI diharapkan mampu berperan serta dalam hal itu,” tandasnya

Dikatakan Ali, melihat arah dan kebijakan guna sebuah tolak ukur dalam kepemimpinan, dirinya meminta Pujiyanto agar segera melakukan Konsolidasi internal menyusun program kerja dengan terstruktur.

“Konsolidasi internal dan Rapat Kerja Daerah, penting untuk segera dilakukan,” harapnya

Hal senada disampaikan Anggota Komisi III DPR-RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) R. A. Dimyati Natakusuma mengatakan, sebagai wadah pemuda, KNPI merupakan generasi bangsa, untuk itu jangan sampai terpecah belah oleh kepentingan apapun, akan tetapi harus tetap mempertahankan persatuan dan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“KNPI harus mampu menumbuhkan, meningkatkan, dan mengembangkan kesadaran sebagai suatu bangsa yang merdeka dan berdaulat berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945,” terang Dimyati

Lebih lanjut kata Dimyati menyampaikan, masa depan suatu bangsa ditentukan oleh generasi pemuda, untuk itu setiap pemuda Indonesia baik berstatus pelajar, mahasiswa atau pun yang sudah tamat dalam pendidikan tentunya merupakan faktor yang sangat penting untuk diandalkan.

“Pemuda adalah generasi bangsa yang harus bisa diandalkan dalam mewujudkan cita-cita bangsa,” tukasnya

Sementara usai acara, Ketua DPD KNPI Pandeglang, Pujiyanto menjelaskan, jika KNPI adalah simbol persatuan, kekompakan, juga keharmonisan pemuda-pemudi yang dapat dijadikan wadah dalam menyatukan suatu perbedaan sehingga dapat dijadikan ruang untuk mengekspresikan dan mengeksplor kemampuan para pemuda sebagai generasi bangsa.

“Kalau kita sebagai pemuda mampu menjaga kekompakan dab kebersamaan serta keharmonisan, saya yakin KNPI bisa menyuplai pemimpin-pemimpin masa depan yang lebih baik,” tuturnya

Sebagai pemimpin, kata Pujianto, dirinya mengakui kalau jabatan yang diembannya merupakan sebuah amanah yang harus dipikulnya dengan penuh tanggung jawab. Kendati demikian kata Pujianto, dirinya berharap, di era kepemimpinannya, KNPI bisa melakukan perubahan kearah yang lebih baik dan maju lagi.

“Ucapan terimakasih saya sampaikan dengan diberikannya kepercayaan ini, Insha Allah, saya akan mengban amanah ini dengan baik dan tanggung jawab. Semoga kita dapat membawa marwah KNPI Pandeglang lebih baik dan bermartabat,” tutupnya.

Reporter: Samsuni
Copyright: patroli.co 2020

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *