Longsor di Kelok Jaring Akibatkan Jalan Penghubung Painan-Padang Terputus

PATROLI.CO, PADANG – Curah hujan yang sangat tinggi mengakibatkan terjadinya longsor di kelok jaring sehingga Jalan penghubung Painan dengan Kota Padang lumpuh total tepatnya di Teluk kabung tengah, Kecamatan Teluk kabung, Kota Padang, Kamis (10/09/2020).

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Padang, Sutan Hendra menyampaikan, Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang mencatat terdapat dua titik tanah longsor, di antaranya di wilayah Kecamatan Bungus Teluk Kabung atau tepatnya di Kelok Jariang.

Sutan Hendra juga menyampaikan, pihaknya kini fokus ke bencana tanah longsor yang terjadi di Kecamatan Bungus Teluk Kabung, material longsor saat ini belum bisa dibersihkan.

“Kami masih menunggu alat berat, karena ini Jalan Provinsi maka kami koordinasikan dengan PUPR Provinsi. Untuk saat ini, akses kendaraan masih tertutup di kawasan Bungus Teluk Kabung,” tutupnya.

Reporter: Damrizal
Copyright: patroli.co 2020

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *