Muspika Mandalawangi Disiplinkan Protokol Kesehatan Gelar Razia Masker

PATROLI.CO, PANDEGLANG – Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Mandalawangi menggelar razia masker dalam rangka penerapan dan penegakan Pergub no 55 tahun 2020 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) di depan Kantor Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten, Selasa (15/9/2020).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Jajaran Polsek Mandalawangi AKP H. Sarno, Koramil Serda Suito, Camat Mandalawangi H. Yamin Bunyamin Sos.Msi, Kepala Dinas Kesehatan Puskesmas Mabud, Kasi Trantib H. Saepul Bahri beserta jajarannya, KKN Mahasiswa UIN, dan anggota Ormas BPPKB.

Pada kesempatan itu, Kasi Tidak, Saepul Bahri menjelaskan, kegiatan ini dalam rangka penindakan Peraturan Bupati nomor 55 tahun 2020 dengan sangsi sosial dan edukasi.

“Uji coba penegakan disiplin ini agar masyarakat diwajibkan memakai masker sesuai anjuran protokol kesehatan,” ujar Saepul.

Dikatakannya, sementara ini kegiatan dilakukan di dua titik, yaitu pasar pari depan kecamatan, nanti setiap harinya akan di evaluasi.

“Adanya kegiatan ini berharap kedepannya agar masyarakat sadar bahwa peningkatan covid 19 khususnya di kecamatan mandalawangi ini Pergub nomor 55 harus ditingkatkan. Warga masyarakat harus patuhi protokol kesehatan,” tuturnya.

Sementara itu, AKP Sarno menambahkan, ini memang merupakan kegiatan rutin kebijakan pimpinan yang harus dilaksanakan secara terpadu dengan melibatkan gugus tugas covid 19 yang ada di Kecamatan Mandalawangi.

Menurutnya, sekarang sudah memasuki penindakan untuk mendisiplinkan adaptasi kebiasaan baru kepada masyarakat dalam mendisiplinkan pakai masker, cuci tangan, dan jaga jarak.

“Saat ini sudah 171 pelanggar yang kita temukan diberi sangsi sosial oleh kasi trantib di bawah pimpinan gugus tugas covid 19 Camat Kecamatan Mandalawangi,” kata Sarno.

“Kami menghimbau kepada seluruh warga masyarakat harus menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, jaga jarak dan menghindari kerumunan masyarakat,” tutupnya.

Reporter: Samsuni
Copyright: patroli.co 2020

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *