Tingkatkan Iman dan Taqwa, Polda Banten Gelar Ngaji Bareng Kapolda

PATROLI.CO, SERANG – Dalam rangka mengimplementasikan program Pendekar Banten Kapolda Banten Irjen Pol Dr Rudy Heriyanto S.H.,M.H.,MBA yakni “Ngaji Bareng Kapolda” Polda Banten menggelar pengajian dan doa bersama di Masjid Baiturohman Mapolda Banten, Kamis (04/02/2021).

Kegiatan ngaji bareng ini tetap menerapkan protokol kesehatan dan dilaksanakan secara virtual dengan seluruh Personel Polda Banten dan Polres Jajaran.

Kegiatan diawali dengan membaca surat Yasin dan dilanjutkan KH. Muchtar fatawi menyampaikan ceramah tentang mengikuti jejak kebaikan Rasulullah.

Kapolda Banten Irjen Pol Dr Rudy Heriyanto S.H.,M.H.,MBA melalui Karo SDM Polda Banten Kombes Pol Arif Fajarudin S.I.K.,M.H.,M.A.P menyampaikan bahwa kegiatan ngaji bareng ini untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Personel Polda Banten serta membentuk karakter yang lebih humanis.

“Kegiatan Ngaji Bareng Kapolda ini sebagai salah satu progam Kerja Kapolda Banten dalam membentuk karakter personel menjadi lebih Humanis dalam melayani masyarakat, dan untuk memberikan siraman rohani dan moral setiap personel agar menjadi lebih baik serta menjadi alat kontrol diri,” ujar Arif

Sementara itu Kabid Humas Polda Banten berharap dengan kegiatan ngaji bareng ini semoga karakter anggota dapat terbentuk  lebih baik, humanis dalam melayani setiap masyarakat di segala bidang, khususnya Polda Banten dimata masyarakat akan semakin lebih baik lagi.

“Kegiatan ngaji bareng tetap menerapkan protokol kesehatan sebelum masuk ke masjid semua personel di cek suhu dan melakukan cuci tangan, tidak lupa menggunakan masker, dan dilakukan secara virtual diikuti oleh polres jajaran,” ujar Edy Sumardi.

“Mari kita bersama-sama untuk selalu disiplin Protokol Kesehatan sesuai dengan 5 M, yaitu selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer, menerapkan Physical Distancing yaitu jaga jarak dengan orang lain, tidak melakukan mobilisasi massa dan hindari kerumunan,” tutup Edy Sumardi.

Asep D Mulyadi
Patroli.co 2021

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *