DPP Sebara 83 Serahkan SK Kepengurusan DPAC Kecamatan Cibadak

PATROLI.CO, SUKABUMI – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Lembaga Sebara 83 Suhendra menyerahkan SK ke Pengurus Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) Serdadu Barisan Bersaudara (Sebara) 83 Indonesia Kecamatan Cibadak di kediaman wakil sekertaris Sebara 83 Dedi Supriadi Kp.Talun RT.06/RW 21 Kelurahan Cibadak, Kecamatan Ciibadak, Kabupaten Sukabumi, Kamis (11/2/21).

Penyerahan SK tersebut dihadiri Ketua Umum  DPP, Sekjen DPP, pengurus DPP, Ketua DPAC Nagrak, Pengurus DPAC Cikembar, dan pengurus DPAC Cibadak.

Ketua DPP  Sebara 83 Suhendra  kepada Patroli.co mengatakan, diserahkannya SK tersebut maka kepengurusan DPAC Sebara 83 kecamatan cibadak dinyatakan sah berdasarkan Anggaran dasar dan Angaran rumah tangga (AD/ART).

“Semoga setelah sah-nya kepengurusan dapat lebih semangat dan bersinergi dengan semua pihak untuk kemajuan Lembaga .Tentunya tidak meninggalkan hak hak yang menjadi lembaga,” ujar Suhendra.

Pantuan patroli.co. Ketua DPAC Kecamatan Cibadak Edward Irwansyah mengucapkan sangat berterima kasih kepada ketua Umum DPP Sebara 83  dengan diberikan SK DPAC Cibadak.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada ketua Umum DPP Sebara 83 yang mana telah memberikan kepercayaan untuk menjalankan roda lembaga Sebara 83 di wilayah kecamatan Cibadak, dan saya akan menjalankan tugas mengacu terhadap anggaran dasar dan anggaran rumah tangga  serta bisa mengangkat lembaga Sebara 83 dan bermanfaat terhadap masyarakat,” tutupnya.

Diky Juansyah
Patroli.co 2021

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *