Lantik Ketua GOW dan DWP , Bupati UcapkanTerima kasih untuk Pejabat Lama Atas Pengabdian di Kabupaten Padang Pariaman

PATROLI.CO, PADANG PARIAMAN | Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur,S.E.,M.M. melantika Ketua ( Gerakan Organisasi Wanita ) GOW beserta pengurus dan Ketua DWP Kabupaten Padang Pariaman pada Jumat(02/07) di Hall Kantor Kabupaten Padang Pariaman.

Dalam sambutannya Bupati Padang Pariaman mengucapkan terimkasih kepada pejabat yang lama atas pengabdian yang telah diberikan selama ini dalam membangun Kabupaten Padang Pariaman dan selamat bertugas kepada pejabat yang baru semoga dapat mengemban tugas dan menjaga amanah sehingga Padang Pariaman Berjaya dapat diwujudkan

“Pembangunan di era Globalisasi ini lebih menekankan pada keterbukaan dan kemudahan akses, terutama dalam integrasi ilmu dan teknologi, khususnya teknologi informasi, menuntut kita lebih bersinergi dan profesional dalam melaksanakan pembangunan di setiap tingkat pelaku pembangunan, baik tingkat kabupaten, kecamatan, nagari dan pelaku-pelaku pembangunan baik perorangan maupun organisasi dengan status sebagai mitra pemerintah daerah. Program yang dibuat oleh Pemerintah tidak akan terlepas dari peran GOW dan DWP,”ungkapnya

Ia juga menambahkan wanita kreatitf dapat mensuksekan program pemerintah oleh karenanya sangat penting tugas dari GOW dan DWP agar dapat memotivasi para wanita supaya lebih produktif,kreatif dan berdaya saing.

“Kami juga meminta kepada GOW dan DWP agar bisa memotivasi kalangan muda,terutama pada era pandemi covid-19 sehingga terutama terhadap filterisasi kemajuan teknologi dimana perlunya pengawasan terhadap para generasi penerus dalam pemanfaatan teknologi sehingga menciptakan sdm yang berkualitas dan lebih produktif,sehingga hal yang ditakutkan tidak terjadi di Kabupaten Padang Pariaman,”tutupnya.

Pada kesempatan ini juga dilakukan serah terima jabatan ketua GOW lama Ny. Yusrita Suhatri Bur Kepada Ny. Yusneli Rahmang, Ketua DWP lama Ny. Eli Jonpriadi Kepada Ny. Er Ali Amran.

Reporter : Rio

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *