Majlis Dzikir RI-1 Adakan Tahlilan Peringatan Wafatnya Alhabib Ahmad Naufel

PATROLI.CO, SUKABUMI – Majlis Dzikir RI-1 menggelar acara Khatam Al-Quran serta Tahlilan memperingati lima hari wafatnya Alhabib Ahmad Naufel Bin Abdullah Alkaff, di Kediaman Habib Syarief Umar Bin Yunus Djamalullail di Jalan Cipatuguran Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (15/8/20).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPW Majlis Dzikir RI-1 Jabar, KH. Muhammad Badru Tamam Aka, Kepala Desa Jayanti, Nandang, Ketua Umum dan Sekjen beserta Pengurus DPP PSN, Tokoh Masyarakat Desa Jayanti dan para santri Majlis Dzikir RI-1.

Kepala Pusat Dakwah Majlis Dzikir RI-1 se-Indonesia, Habib Syarief Umar Bin Yunus Djamalullail mengatakan, selain Khatam Al-Quran dan Tahlilan, juga digelar shalat gaib atas wafatnya Alhabib Ahmad Naufel, guru dari Habib Syarief Umar.

“Alhamdulillah, kegiatan hari ini berjalan dengan lancar. Kami tidak bisa membalas jasa beliau (Alhabib Ahmad Naufel), kami hanya bisa mendoakan kepulangan guru kami kembali kepada Allah SWT,” ujar Habib Umar, kepada awak media usai tasyakuran.

Ia menyampaikan, bahwa tasyakuran ini juga untuk memperingati hari Kemerdekaan RI ke-75, khususnya mendoakan arwah para pahlawan-pahlawan yang telah berjuang demi negara tercinta ini.

“Dan ini amat istimewa, karena kehadiran Pers Sukabumi Ngahiji (PSN) disini. Mudah-mudahan PSN semakin maju dengan berkumpulnya bersama kami disini, mendoakan guru kami. Semoga juga mendapatkan keberkahan dari guru kami,” tuturnya.

Dirinya berharap, dengan adanya acara ini Majlis Dzikir RI-1 dan PSN semakin maju dan semakin bersatu. Menurutnya, apalagi di Sukabumi ini lagi panas-panasnya menghadapi Pilkada.

“Mudah-mudahan dengan acara doa bersama ini juga Sukabumi semakin maju, semakin berkah dan menjadi makmur kedepannya. Serta mendapatkan pemimpin yang amanah untuk memajukan lagi Sukabumi,” tutupnya.

Reporter: Diky Juansyah
Copyright: patroli.co 2020

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *