Perayaan HUT ke-2, DPD Gempita Pandeglang Santuni Anak Yatim

PATROLI.CO, PANDEGLANG – Merayakan ulang tahun tentu momen yang sangat dinanti-nanti oleh banyak orang, organisasi ataupun perkumpulan lainya.

Mendapatkan hadiah dan meniup lilin ulang tahun tentu hal yang sangat menyenangkan bagi yang merayakannya.

Begitu pula yang kini dirasakan oleh seluruh LSM Gempita DPD Pandeglang-Banten untuk yang ke-2 dengan motto “Kita Wujudkan Solideritas bersama Rekan/Mitra Untuk mewujudkan Tali Silaturahim yang Kuat”. Tepat pada Selasa 22 Desember 2020, Gempita merayakan ulang tahun yang kedua tahun.

Dalam acara HUT LSM GEMPITA ini, diadakan berbagai acara baik santunan anak yatim, acara doa bersama yang dilanjutkan pertunjukan seni budaya pencak silat putra sliwangi yang diketuai Endang Golok yang diadakan di depan kantor Sekretariat Gempita DPD Pandeglang.

Ketua DPD Gempita Mochamad Yaya, Allahdullilah dari hasil rapat yang telah di lakukan dengan seluruh DPC Kecamatan maka sepakati melaksanakan Harlah pada tanggal 22 Desember 2020 Gempita dan acara tasyakuran yang kedua ini berjalan lancar.

“Lembaga Swadaya Masyarakat Gempita DPD Pandeglang sedikit berbagi rejeki untuk menyantuni anak yatim dalam acara tersebut, namun tetap patuhi Prokes guna mencegah penyebaran Covid-19,” ujar M. Yaya

Ia juga berterima kasih banyak kepada seluruh anggota dan pengurus LSM GEMPITA DPD Pandeglang yang selalu setia dan berjuang di masing masing wilayah kerjanya guna memperjuangkan hak masyarakat dan bisa memfasilitasi antara masyarakat dan Pemerintah.

“Saya pribadi sangat bersyukur dan berterimakasih juga kepada tamu undangan baik pak Kapolsek Labuan bersama anggotanya, Ormas PERPAM, Ormas BPPKB, rekan-rekan media dan para undangan lainnya yang turut hadir dalam acara syukuran ulang tahun Lembaga kami yang ke -2 ini,” ucap Yaya.

“Alhamdullilah acara syukuran LSM Gempita berjalan lancar, aman, dan kondusif biarpun dimusim hujan seperti ini tidak mematahkan semangat kami dari Gempita dan para tamu yang hadir dalam mensukseskan syukuran ultah yang ke – 2. Mudah-mudahan kedepannya Lembaga kami ini semakin merakyat dan menjadi control sosial untuk menghasilkan  sesuai yang diharapkan pemerintah dan masyarakat NKRI yang kita cintai ini,” tutupnya.

Rudi Dermawan
Copyright: patroli.co 2020

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *